Hmm..selanjutnya ane akan membahas bagaimana cara mengubah nama komponen Button..ni langkah - langkahnya..:
1. Pada IDE (Integrated Development Environment) Delphi7 terdapat
Component Pallet yaitu menampilkan komponen-komponen pada lembar Form
yang digunakan untuk merancang interface.
2. Salah satu Component Pallet yaitu komponen Standart. Sorotlah tab
Standart, kemudian pilih komponen Button seperti pada gambar di bawah
ini.
3. Klik kiri komponen tersebut , kemudian geserlah kursor mouse ke
lembar form dan kemudian letakkan komponen button tersebut pada lembar
form dengan mengklik kiri pada sembarang tempat sehingga muncul tampilan
tombol pada form anda dengan nama Button1.
4. Gantilah nama tombol tersebut sesuai dengan fungsi tombol yang harus
dijalankan. Misalkan nama tombol button1 diganti -> Close.
5. Caranya :
• Klik satu kali komponen tombol button1 untuk menyorot komponen tersebut
• Pindahkan pointer mouse ke menu object inspector. Pada object inspector terdapat dua sub menu yaitu: properties dan events
.
• Sorotlah sub menu properties , kemudian pilih bagian dengan nama : Caption
• Gantilah nama Button1 dengan nama baru. Misalnya : Close .
Perhatikanlah pada komponen button1 di Form anda, seketika nama tombol
tersebut akan berubah dengan nama Close.
Friday, 8 June 2012
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment